top of page

Warisan Pengobatan Islami yang Diakui Dunia

  • redaksiazzukhruf
  • May 26
  • 1 min read

Di tengah kemajuan teknologi medis modern, metode pengobatan tradisional seperti bekam tetap menjadi pilihan banyak orang, bahkan merambah dunia internasional. Hal ini terbukti ketika atlet dunia seperti Michael Phelps terlihat menggunakan terapi bekam saat mengikuti Olimpiade 2016. Lingkaran merah khas bekas bekam di punggung dan pundak nya menjadi bukti bahwa terapi ini bermanfaat, bahkan di kalangan atlet profesional.


Bekam atau dalam istilah Arab disebut al-hijamah, berasal dari kata al-hajmu yang berarti “menyedot”. Ini adalah metode pengobatan yang diajarkan Rasulullah SAW dan termasuk dalam praktik thibbun nabawi (pengobatan Nabi). Bekam dilakukan dengan menyedot darah kotor dari tubuh melalui sayatan ringan pada permukaan kulit, untuk membersihkan darah dari racun dan menyumbatan yang bisa menyebabkan penyakit.


Menurut hadits Nabi Muhammad SAW yang diriwayatkan oleh Bukhari-Muslim, “Sesungguhnya pengobatan yang paling ideal bagi kalian adalah hijamah (bekam) dan fashdu (venesection).” Ini menunjukkan bahwa bekam bukan hanya metode tradisional, tetapi juga sunnah yang memiliki keutamaan tersendiri dalam Islam.


Dalam Islam bekam memiliki banyak manfaat, di antaranya:

1.     Mengeluarkan darah kotor

2.     Meredakan sakit kepala

3.     Menyembuhkan kaki terkilir


Secara umum pun bekam mempunyai banyak manfaat di antaranya:

1.  Meningkatkan efektifitas penyampaian zat makanan dan oksigen karena terbentuknya sel darah merah

2.     Mengurangi beban kerja limfa

3.     Merangsang sistem imun

4.     Mencegah timbulnya penyakit kanker dan infeksi

5.     Menurunkan resistensi pembuluh darah

6.     Meningkatkan terbentuknya antioksidan alami

7.     Menurunkan jumlah radikal bebas


Bekam adalah warisan pengobatan Islam yang patut dijaga dan diamalkan. Selain meneladani sunnah Nabi, kita juga bisa memperoleh manfaat kesehatan yang nyata, tentu dengan izin Allah SWT. (Nenden)

 
 
 

Comments


bottom of page